Monday, 15 August 2011

Di Bumi Tambun Bungai Bumi Pancasila, Kota Palangka Raya akhirnya berdiri GBKP

K_MG_3747xehadiran BP Klasis Jakarta-Bandung (Pdts.S.Brahmana, Pdt.R.Sembiring, Pdt.Esra Bukit, Pt.Hendri Sembiring, Dk.Ferdinan M.Sinuhaji, Pt.Tjanta Sinulingga, Pt.Eddy T.Keliat) tanggal 28-31 Juli 2011 di kota Palangka Raya menjadi momentum yang bersejarah, dimana pertemuan malam harinya tanggal 29 Juli 2011 yang dihadiri l/k 50 orang, di rumah Pt.Amanlison Sembiring (Pertua GBKP Ps.Minggu yang pindah tugas ke Palangka Raya) diadakan pertemuan dengan warga Karo, khususnya anggota Pjj yang sudah dibentuk tgl.6 Maret 2010 disepakati untuk meningkatkan Pjj yang selama ini dilaksanakan satu bulan sekali menjadi Bakal Jemaat. Dan pada tanggal 30 Juli 2011, pukul 10.00 Wib kembali dilakukan pertemuan di rumah Hatir Sata Tarigan (Bp.Risa) untuk membicarakan kepengurusan Bakal Jemaat, sebab sesuai Tata Gereja GBKP syarat berdirinya suatu Bakal jemaat antara lain memiliki kepengurusan dari unsur Majelis Jemaat, dan menyelenggarakan kebaktian Minggu secara rutin. Dalam pertemuan ini, Pdt.S.Brahmana selaku ketua Klasis sangat menekankan agar Majelis yang sudah ada, baik dari GBKP maupun dari gereja seperti GPIB, KGE dilibatkan menjadi Majelis dan kalau terpilih menjadi pengurus Bakal Jemaat GBKP Palangka Raya. Dan ketika pengurus PJJ yang sudah ada selama ini, Pt.Thomas Sembiring (Majelis dari GKE) sebagai ketua, Hermanta Tarigan Sebagai sekretaris dan Arus Br.pandian (Nd.Ika) sebagai bendahara beserta Majelis yang sudah ada, Pt.Amalinson Sembiring (GBKP), Pt.Bahtra Bangun (GBKP), Pt.Hatir Sata Tarigan (GPIB), Pt.Dr.Oktavines Tarigan (GKE), Dk.Daulat Ginting (GPIB) diberikan waktu untuk berembuk menentukan kepengurusan, memutuskan sebagai pengurus Bakal Jemaat dipilih Pt.Hatir Sata Tarigan sebagai ketua, Pt.Thomas Sembiring sebagai wakil ketua, Hermanta Tarigan dan Kodon Tarigan Sebagai Sekretaris dan wakil Sekretaris, Nd.Ika Sembiring sebagai bendahara, dan juga dipilih seksi-seksi: Pt.Amalinson Sembiring seksi PI; Dk.Daulat Ginting seksi Diakonia; Pt.Dr.Makmur Ginting seksi PWG; Pt.Bahtra Bangun seksi Mamre; Nd.Pagit Br.Ginting seksi Moria; Pt.Dr.Oktavines seksi Permata; Rika Br.Sitepu seksi KA-KR. Oleh karena pengurus inti ini ada yang belum majelis, maka dalam waktu dekat akan dilaksanakan pembinaan/kursus calon Pt/Dk supaya ditahbiskan.

Pada tanggal 31 Juli 2011, pukul 08.00 Wib di gedung KNPI, KM 1 Jl.Tjilik Riwut dilaksanakan Kebaktian Minggu perdana yang dipimpin Pdt.Rasmidi Sembiring (Sekretaris Klasis) dan Pdt.Sabar S.Brahmana (Ketua Klasis) masing-masing sebagai Liturgis dan Khotbah. Walaupun malam Minggu tanggal 30 Juli 2011, dimulai pukul 19.00 Wib di gedung KNPI dibuat acara Gendang Keyboard yang khusus dibawa dari Jakarta oleh BP Klasis berserta Pt.Julianus Lembeng yang adalah seksi Paduan Suara dan Musik Gereja Klasis Jakarta-Bandung untuk mnghibur sekaligus mengenal lebih dekat orang karo di kota ini yang selesai sudah larut malam, ternyata tidak mengurangi semangat dan kehadiran jemaat untuk mengikuti kebaktian perdana ini. Jemaat dan partisipan yang hadir ada 100 orang dengan kolekte Umum Rp.1.054.000 dan Rp.1.610.000,- Hal ini sangat menggembirakan sebagai langkah awal dimulainya Kebaktian Minggu GBKP di Bumi Pancasila, Palangka Raya.

Setelah ibadah selesai, BP Klasis yang diwakili ketua Klasis menyerahkan perlengkapan ibadah seperti Alkitab, Tata Ibadah, Buku nyanyian GBKP, Stola GBKP kepada pengurus yang sudah terpilih sebagai bentuk simbolis peresmian berdirinya GBKP Palangka Raya sekaligus memberikan kata sambutan yang disampaikan oleh BP Klasis yang menekankan supaya Minggu depan dan seterusnya kebaktian Minggu tetap dilaksanakan, walaupun masih harus meminjam gedung//asbrahm.

Sekretariat: Jl.Paus II No.3 Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya 73112.
Telp: 0536-3355066/ HP: 081320125428
E-Mail: bajemgbkp.palangkaraya@gmail.com


Artikel lain yang terkait:



0 komentar:

Post a Comment