Setelah mengikuti pembinaan, tim PI Klasis Jakarta-Bandung sebanyak 21 orang yang berangkat dari Jakarta tgl.27 September 2013 ke Sumatera Utara, khususnya ke wilayah pelayanan GBKP Klasis Katipa (Kabanjahe Tiga Panah). Setelah tiba si PPWG Kabanjahe, Tim disebar ke 10 desa (Desa Talimbaru, Tanjung Purba, Tambak Bawang, Bawang Ujung, Salit, Pertumbuken, Seribu Jandi, Jandi Seribu, Sarin Padang). Menurut kesaksian ketua Tim, Pt.Kol (Purn) Albert Perangin-angin, pengalaman pelayanan yang dialami luarbiasa. Kehadiran mereka di desa Talimbaru sungguh memotivasi jemaat untuk kembali mengikuti kegiatan-kegiatan gereja. Banyak kegiatan yang dilakukan, perkunjungan, pastoral, pembinaan, berkhotbah, dll.
Tim HIV/AIDS GBKP Klasis Jakarta-Bandung yang dikoordinir Kabid Diakonia GBKP Klasis Jakarta-Bandung, Dk.Ferdinand M.Sinuhaji bekerja sama dengan Tim HIV/AIDS Moderamen, juga melakukan sosialisasi HIV/AIDS ke 4 desa di Wilayah GBKP Klasis Kabanjahe Tiga Panah (Disa Salit, Desa Sukanalu, Desa Suka dame, dan Desa Cingkes). Animo masyarakat/jemaat sangat besar menghadiri sosialisasi ini dimana sebelum dilakukan sosialisasi terlebih dahuli dilakukan kebaktian dan adu perkolong-kolong. Dengan sosialisasi yang dilakukan diharapkan masyarakat semakin memahami bahaya narkoba dan HIV/AIDS sehingga menjauhkan diri dari obat berbahaya tersebut serta perilaku seks yang menyimpang, juga tidak kalah pentingnya agar memahami bahwa HIV tidak akan menular hanya karena berpelukan, bersalaman, bertukar pakaian atau handuk, bersentuhan kulit ataupun keringat. Kita tidak perlu takut hidup berdampingan dengan penderita HIV/AIDS. HIV dapat menyebarkan penyakit dari seks bebas tanpa kondom, berbagi jarum, atau membuat tato dari peralatan yang tidak steril.
Penutupan PI di wilayah Klasis ini dilakukan di losd Desa Tigapanah tanggal 27 Oktober 2013 dengan acara Kebaktian Raya yang dipimpin Pdt.Yunus Bangun,M.Th dan Pdt.S.Brahmana,S.Th.,MA sebagai liturgis dan khotbah, diiringi Keyboard dan music Tiup GBKP Surbakti. Ibadah raya yang mengambil thema “Ngaraplah man Tuhan, Patuhilah PerintahNa” (Bd.Mazmur 37:34), dihadiri kurang lebih 1300 Pertua/Diaken, Nora/Naras (Majelis/Istri), juga dimeriahkan dengan persembahan pujian dari Tim Koor Moria GBKP Klasis Jakarta-Bandung sebanyak 43 orang, yang secara khusus datang ke Sumatera Utara untuk turut serta dalam acara Konser Moria se GBKP di Gedung Alfa Omega-Medan, menyampaikan pujian dalam kebaktian pembukaan Sidang Kerja Sinoide (SKS) di Suka Makmur, juga turut serta dalam Sosialisasi HIV/ADIS dengan mempersembahkan puji-pujian.
Kata-kata sambutan disampaikan ketua klasis dari dua klasis, Kabid Marturia Klasis Jakarta-Bandung, Pt.Hendri Sembiring sekaligus penyerahan bingkisan secara simbolis berupa Mesin Penggiling Kopi kepada 10 desa yang menjadi tempat PI. Bingkisan berupa Alkitab, Buku Kesaksian “Allah itu Sungguh Baik” yang merupakan kesaksian Pendeta, pertua-diaken Klasis Jakarta Bandung, Stola, Buku Liturgi, VCD Rohani “Alemi Dosangku” sudah diserahkan pada awal kedatangan Tim PI. Kata sambutan juga disampaikan yang mewakili 10 desa tempat PI GBKP Klasis Jakarta-Bandung. Acara selesai setelah makan siang bersama/asbrahm.
0 komentar:
Post a Comment